Cara membuat Rempeyek Asli enaknyaa

Rempeyek
Cantik cantik hasilnya, tapi saya tidak mengutamakan hasilnya, bagi saya rasa itu no 1 yang penting renyah dapat pujian dari suami, saudara & banyak juga yang buat bakulan sama ibu ibu digroup ini.
Tidak ada bosennya sama rempeyek, rasanya renyah kriuk, yang praktekin juga sudah banyak, sukses semua, bisa dicek di wall saya, komentnya pada sukses, renyah tanpa keras.
Resep sudah sering saya share.

Minyak nya harus pakai minyak baru, tanpa kapur sirih, tanpa santan, tidak perlu pakai kemiri banyak, kuncinya hanya 1 jangan terlalu banyak kanji, biar tidak keras gigitannya, ini pakainya wajan cekung
By : Fah Umi Yasmin
Adonan:

  • 200 gr tepung beras
  • 1 sdm tepung kanji / tapioka
  • 1 btr telor
  • 300 ml air
  • Kacang tanah potong jadi 2
  • 15 lbr daun jeruk iris tipis, boleh lebih

Bumbu Halus:

  • 3 btr kemiri
  • 3 siung bawang putih
  • 1 - 1.1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt kaldu instant
  • 1/4 sdt merica
  • 2 cm kencur
  • 1 sdt munjung ketumbar

Caranya :
  1. Blender semua bumbu bersama telor & 100 ml air / diulek
  2. Siapkan mangkok besar, masukkan tepung beras, tepung kanji, daun jeruk, sisa air & bumbu, aduk rata, kalau masukin kacang jangan semua, biar tidak basah.
  3. Panaskan wajan, goreng dengan 1 sdm adonan.
  4. Goreng sampai matang
  5. Siapkan tisu untuk meniriskan minyak, setelah dingin langsung masukkan tupperware
  6. Note : biar adonan tidak buyar / rontok tepungnya, setelah tuang ke wajan langsung siram minyak merata