Alhamdulillah besok udah puasa. Kebetulan lg nyimpen foto puding yg belom di publish. Sapa tau bisa jadi ide menu berbuka buat buebu sekalian π Ini puding bikinnya udah lama sih. Pas arisan di rumah sebulan yg lalu. Di resep saya pake susu kental manis. Tapi setelah jadi, pudingnya kurang solid alias nggak kokoh. Jadi saya sarankan buebu yg mau nyoba bikin puding ini mendingan pake susu cair full cream aja. Walaupun masuk kulkas puding ga akan berair kalau pake susu cair. Tapi mengenai rasa, hmmm semriwiiing. Karna saya pakai oreo yg blueberry ice cream. Jadi pas di lidah ada sensasi mint2 gimanaaa gitu π Ini dia resepnya :
Bahan-bahan
Langkah
Bahan-bahan
- 1 bungkus agar agar plain
- 1 kaleng susu kental manis putih
- 5 bungkus biskuit oreo yg isi 3 keping
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 600 ml air
- Sejumput garam
Langkah
- Pisahkan oreo dari cream nya. Sisihkan.
- Didihkan agar2 bersama susu, cream oreo. Tambahkan vanili bubuk dan garam. Aduk hingga mendidih.
- Tuang puding ke dalam cetakan. Diamkan 20 menit sampai uap panasnya hilang, lalu taburi dengan remukan biskuit oreo sedikit saja. Lalu tata biskuit oreo yg masih utuh di atas puding sesuai selera.
- Tunggu puding dingin, simpan di kulkas. Setelah dingin, potong2 puding, siap disantap..Yummmmyy
Sumber : resepanekaagaragar